Dampak Pembangunan MRT Bikin Mobil Kerap Parkir di Trotoar Jalan RS Fatmawati

0

Pelita.online – Kasudin Dishub Jakarta Selatan, Christianto menanggapi problematika mobil dan motor yang kerap parkir di atas trotoar kawasan pertokoan sepanjang Jalan RS Fatmawati.

Kendaraan-kendaraan tersebut disinyalir parkir di sana lantaran adanya pembangunan MRT.

“Akibat pembangunan MRT dan penataan trotoar kawasan pertokoan tersebut, lahan parkirnya menjadi sangat terbatas. Sehigga, di Sabtu dan Minggu saat orang libur  pengunjung belanja keramik dan karpet meningkat,” ucap Christianto saat dikonfirmasi, Selasa (5/11/2019).

Christianto beserta jajarannya sudah berulang kali melakukan razia kendaraan yang parkir di atas trotoar kawasan tersebut. Namun keesokan harinya, kendaraan masih saja banyak yang parkir kembali.

Dia menilai penyelesaian masalah ini tidak hanya bertumpu pada Sudinhub Jakarta Selatan saja, tetap bantuan dari dinas terkait juga diperlukan.

“Dinas lain juga harus ikut memikirkan,” ucap Christianto.

Kondisi trotoar di sepanjang Jalan RS Fatmawati, Jakarta Selatan, Sabtu (2/11/2019)

Kondisi trotoar di sepanjang Jalan RS Fatmawati, Jakarta Selatan, Sabtu (2/11/2019)

Sebelumnya, Kompas.commenyambangi trotoar di sepanjang Jalan RS Fatmawati. Dari pantauan Kompas.com pada Sabtu, (2/11/2019), banyak kendaraan mobil dan motor yang parkir di atas trotoar.

Trotoar pun dipenuhi kendaraan sehingga memaksa pejalan kaki berjalan di jalur sepeda. Hal tersebut tentu tergolong riskan karena mengancam pejalan kaki.

 

Sumber : cnnindonesia.com

LEAVE A REPLY