Google Mesti Bayar Rp176 T ke Apple Tiap Tahun

0

Pelita.online – Google dikabarkan membayar US$8 miliar atau Rp117,5 triliun hingga US$12 miliar atau Rp176,2 triliun per tahun agar mesin pencari Google menjadi mesin pencari bawaan di perangkat Apple.

Hal ini terungkap terungkap ketika Kementerian Kehakiman Amerika Serikat mengajukan gugatan anti monopoli terhadap Google.

Kementerian mengklaim Google melakukan praktik anti persaingan dalam pasar iklan dan mesin pencarian. Kementerian mengungkap Google melanggar hukum anti monopoli.

Apple dikabarkan menerima Rp117 triliun hingga Rp176 triliun per tahun dari Google. Apple diminta agar mesin pencarian Google menjadi aplikasi bawaan di seluruh perangkat Apple.

Nominal itu diyakini sebagai pembayaran tunggal terbesar yang dilakukan Google. Bayaran dari Google menyumbang 14 hingga 21 persen dari keuntungan tahunan Apple.

Penuntut mengklaim bahwa kesepakatan itu mewakili taktik ilegal yang digunakan untuk melindungi monopoli Google dan mencekik persaingan.

Menurut Kementerian Kehakiman, hampir setengah traffic pencarian Google sekarang berasal dari perangkat Apple. Traffic Google merupakan bagian pencarian dari model bisnisnya karena skema iklan.

Apple juga mendapat kecaman karena memfasilitasi perilaku anti monopoli dengan menyetujui kesepakatan dan memperoleh lebih banyak uang dengan negosiasi ulang rutin.

Dilansir dari Business Insider, intervensi hukum menimbulkan ancaman bagi sebagian besar pendapatan Apple. Akan tetapi, ini adalah bahaya yang lebih besar bagi Google karena akan kehilangan traffic.

Dilansir dari Mac Rumors, berhentinya kerja sama antara Google dengan Apple akan mendorong Apple untuk mengakuisisi atau membangun mesin pencarinya sendiri. Mesin pencari ini justru dapat menimbulkan ancaman yang lebih besar bagi Google.

 

Sumber : cnnindonesia.com

LEAVE A REPLY