Jack Black Berencana Pensiun Usai Jumanji The Next Level

0

Pelita.online – Aktor Jack Black mengatakan dirinya berencana untuk pensiun setelah bermain dalam Jumanji The Next Level. Aktor 50 tahun itu berencana pensiun untuk lebih banyak menghabiskan waktu dengan keluarganya.

“Saya punya proyek lainnya yang ingin saya buat,” kata Jack Black. “Mungkin satu film atau lebih. Saya agak menikmati gagasan pensiun dini,”

“Tidak buru-buru. Saya 50,” lanjutnya. Jack Black telah memulai karier dalam perfilman sejak awal dekade ’90-an dan terlibat pada puluhan film. “Saya sudah mengatakan sejak lama bahwa ini adalah film terakhir. Kita lihat saja nanti,” kata Jack Black.

“Saya tidak bisa mengatakan apa hal saya berikutnya karena terlalu dini, itu bawa sial,” lanjutnya.

“Saya menghabiskan terlalu lama jauh dari rumah. Mungkin saya akan membuat sebuah acara televisi di kota, sehingga saya bisa bekerja waktu kantoran dan kemudian pulang,” kata Jack Black.

Dalam Jumanji The Next Level, Jack Black berperan sebagai salah satu karakter dalam gim tersebut. Ia memerankan Profesor Sheldon ‘Shelly’ Oberon, yang merupakan paleontologis, arkeologis, dan cryptografer.

Karakter tersebut itu kali kedua ia perankan dalam serial Jumanji. Ia sebelumnya tampil di Jumanji Welcome to the Jungle.

Jack Black kemudian bercanda terkait tuntutan yang ia rasakan dalam film sekuel tersebut.

“Itu film yang sangat menuntut dan butuh fisik yang prima. Setiap adegan dan setiap lokasi menghadirkan tantangannya sendiri,” kata Jack Black.

“Jika kalian belum pernah mencoba berlari lewat pasir, maka itu bakal jadi siksaan, siksaan yang sebenarnya,” lanjutnya, dikutip dari ET.

Jumanji The Next Level mengisahkan keempat tokoh utama Dwayne ‘The Rock’ Johnson, Karen Gillan, Jack Black dan Kevin Hart kembali ke dunia Jumanji.

Mereka adalah Smolder Bravestone (The Rock), Franklin Finbar (Hart), Ruby Roundhouse (Gillan) dan Professor Sheldon Oberon (Black).

Hanya saja Spencer (Alex Wolff), Martha (Morgan Turner), Fridge (Ser’Darius Blain) dan Bethany (Madison Iseman) tidak mendapatkan avatar yang sama seperti di Jumanji: Welcome to the Jungle (2017). Gim konsol Jumanji rusak sehingga mereka tidak bisa memilih avatar.

Martha, Fridge dan Bethany terpaksa memainkan Jumanji karena Spencer tersedot saat memperbaiki konsol gim tersebut. Bukan hanya mereka bertiga, kakek Spencer yang bernama Eddie (Danny DeVito), dan temannya, Milo (Danny Glover), juga ikut berpindah semesta.

 

Sumber : cnnindonesia.com

LEAVE A REPLY