Mendag Pastikan Harga Kebutuhan Pokok Stabil dan Pasokan Cukup Menjelang Ramadan

0

Pelita.online – Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi mengatakan harga barang kebutuhan pokok stabil dan pasokannya cukup untuk Ramadan dan Idul Fitri tahun ini. Hal itu dia sampaikan saat meninjau harga dan pasokan barang kebutuhan pokok di Pasar Induk Kramat Jati dan Pasar Kramat Jati hari ini.

“Selain itu, harga bapok saat ini juga terpantau stabil, bahkan cenderung menurun,” kata Mendag dalam keterangan tertulis, Rabu, 7 April 2021.

Dia menegaskan Kementerian Perdagangan menjamin pada Ramadan tahun ini, harga-harga barang kebutuhan pokok terjangkau.

“Kami juga menjamin pasokan bapok tersedia. Mudah-mudahan
Ramadan tahun ini, kita dapat beribadah dengan lebih tenang dan lebih baik,” ujarnya.

Peninjauan ke Pasar Induk Kramat Jati dan Pasar Kramat Jati dilakukan menjelang bulan puasa yang semakin dekat. Hal itu dilakukan untuk memastikan ketersediaan stok dan menjaga stabilitas harga barang kebutuhan pokok dari hulu.

Dia mengatakan harga bawang stabil di kisaran Rp 18 ribu hingga Rp 21 ribu per kilogram yang artinya akan selisih Rp 1.000 saja di tingkat pengecer. Harga cabai rawit merah yang tadinya sempat menyentuh Rp 100 ribu per kg sekarang mendekati Rp 70 ribu persen kg.

 

Sumber : tempo.co

LEAVE A REPLY