Menteri Wishnutama Siapkan Hotel untuk Tampung Ribuan Pasien Covid-19

0

Pelita.online – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama mengatakan hotel setara bintang tiga yang disiapkan untuk isolasi mandiri dapat menampung 14.000 pasien Covid-19. “Jumlah fasilitas yang disiapkan dapat menampung sekitar 14 ribu pasien mulai bulan ini sampai Desember,” kata Wishnutama dalam konferensi pers di akun Youtube BNPB, Kamis, 17 September 2020.

Wishnutama menjelaskan pasien Covid-19 tanpa gejala maupun bergejala ringan akan menjalani isolasi mandiri selama 14 hari. Mereka akan mendapatkan fasilitas berupa makan, minum, dan laundry setiap hari.

Perkembangan kesehatan mereka juga akan dimonitor oleh tenaga kesehatan yang disiapkan Kementerian Kesehatan di tiap hotel. “Termasuk menyiapkan sarana prasaran pendukung, seperti obat dan ambulans,” ujarnya.

Dalam program ini, kata Wishnutama, Kemenparekraf menyiapkan anggaran Rp 100 miliar. Hotel yang dijadikan tempat isolasi mandiri diperkenankan tidak menerima tamu umum. Tambahan akomodasi ini juga difokuskan untuk 5 daerah terlebih dahulu, yaitu DKI Jakarta, Bali, Sumatera Utara, Jawa Barat, dan Kalimantan Selatan.

Presiden Joko Widodo atau Jokowi sebelumnya mengumumkan penambahan tempat isolasi untuk pasien Covid-19. Pemerintah bekerja sama dengan beberapa hotel untuk menjadi fasilitas karantina agar isolasi mandiri tidak berpotensi menulari anggota keluarga.

 

Sumber : tempo.co

LEAVE A REPLY