Pengemudi Fortuner Acungkan Pistol, Polisi: Bukan Anggota Kepolisian

0

Pelita.online – Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Yusri Yunus mengatakan, pengemudi Fortuner dengan inisial MFA yang mengacungkan senjata di Duren Sawit, Jakarta Timur bukan anggota kepolisian.

“Dia wiraswasta,” kata Yusri di Gereja Kristus Raja, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Jumat, 2 April 2021.

MFA mengacungkan senjata dari dalam mobil Fortuner berpelat B 1673 SJV pada Jumat dini hari tadi. Sebelum mengelurkan senjata, dia menerobos lampu lalu lintas yang masih merah. MFA juga menyenggol pengemudi sepeda motor perempuan di Jalan Jendral Sugiono itu.

“Senjata yang kita temukan itu adalah senjata airsoft gun,” ujar Yusri.

Yusri mengatakan MFA masih menjalani pemeriksaan. Hingga sampai saat ini, pria yang ditangkap di parkiran salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta Selatan ini belum dijadikan tersangka oleh polisi.

“Pelan-pelan, kalau memang memenuhi unsur persangkaan di situ, nanti baru kami gelarkan perkara, apakah ini bisa naik ditetapkan sebagai tersangka atau tidak,” kata Yusri.

Dalam video viral yang beredar luas di masyarakat, pengemudi Fortuner tampak mengacungkan pistol ke arah sekelompok orang yang tengah membantu seorang pengemudi motor di kawasan Banjir Kanal Timur atau BKT, Duren Sawit, Jakarta Timur. Warga tampak takut setelah melihat pria itu mengacungkan pistol.

 

Sumber : tempo.co

LEAVE A REPLY