Trotoar Cikini Dinilai Baik, DKI Diminta Lengkapi dengan Pohon Rimbun

0

Pelita.online – Pengamat Tata Kota Universitas Trisakti Yayat Supriyatna menilai revitalisasi trotoar di kawasan Cikini Raya, Jakarta Pusat, cukup baik dengan adanya bangku bagi pejalan kaki. Yayat mengingatkan pentingnya pohon rimbun agar trotoar semakin hijau.

“Itu bagus, artinya kita menyediakan kalau dia lelah, jalan, duduk. Atau orang, yang ingin menikmati suasana sore atau malam hari, harus ditambah lampu. Kalau dia mau kontemplasi, atau ingin menikmati malam dan sebagainya,” kata Yayat kepada wartawan, Minggu (8/12/2019).

Yayat menyarankan adanya pohon peneduh di trotoar Cikini. Dia berharap pohon yang ditanam mencerminkan identitas warga DKI Jakarta.

“Ya memang kita harus lebih hijau trotoar kita. Carilah pohon lain yang lebih rimbun,” tuturnya.

Terkait pemasangan bangku, Yayat menyarankan bangku yang dipasang tidak terlalu panjang. Dia khawatir bangku tersebut malah tidak diperuntukkan dengan semestinya.

“Kalau saran saya bangkunya jangan panjang begitu. Mesti ada sekat di tengah, nanti dipakai tiduran,” tuturnya.

 

Selain itu, Yayat menyarankan adanya zona khusus bagi PKL tapi hanya khusus untuk kuliner. Namun, dia berharap PKL diatur dengan aturan jelas termasuk waktu berjualan dan lokasinya.

“Kalau kuliner, saran saya ada zona khusus. kalau bisa ada tanah pemda atau aset pemda di situ jadi tempat semacam zona kuliner. Ada pujasera. Jadi setiap jarak 100 meter atau 50 meter ada semacam zona pujasera. Jadi hidup sepanjang jalan,” tuturnya.

Meski demikian, Yayat meminta tetap ada pengawasan dari petugas terkait agar trotoar dapat dimanfaatkan dengan baik. Dia meminta penertiban dilakukan agar penggunaan trotoar tidak menyalahi aturan.

“Harus ada pengawasan dan penertiban. Untuk menghindari penyalahgunaan nilai tambah dari trotoar,” ucapnya.

DilihatĀ detikcom, trotoar kawasan Cikini Raya, Jakarta Pusat, sudah terlihat lebih rapi. Trotoar tampak lebih lebar dan ada bangku-bangku taman yang menghiasi.

Bangku-bangku taman berwarna cokelat dan hitam itu sudah dipasang di beberapa titik, Minggu (8/12). Bangku-bangku itu masih tampak terbungkus plastik

Selain bangku taman, pohon-pohon ditanam di sepanjang trotoar. Guiding block dan bollard atau tiang kecil pembatas juga sudah terpasang di trotoar itu.

 

Sumber : Detik.com

LEAVE A REPLY