Motor Listrik Benelli Meluncur di China, Usung Gaya Sportbike

0

Pelita.Online – Kendaraan ramah lingkungan sedang menjadi tren saat ini. Tak terkecuali bagi Benelli, merek motor asal Italia akhirnya memperkenalkan produk motor listrik mereka yang usung gaya sportbike. Seperti apa detailnya?

Untuk diketahui, merek Benelli kini telah berada di bawah grup otomotif asal China, Qianjiang Motorcycles. Lewat induk perusahaan itu, Benelli cukup agresif memperkenalkan lini produk barunya, termasuk motor listrik.

Dikutip dari laman Gaadiwaadi, di ajang Beijing Motor Show 2021, Qianjiang meluncurkan konsep sepeda motor listrik QJ7000D, yang diperkirakan akan diluncurkan secara internasional di bawah merek Benelli.

Qianjiang sendiri belum mengungkapkan spesifikasi teknis sepeda motor tersebut, tetapi menurut beberapa sumber, model yang ini dapat menjadi tolok ukur baru untuk sepeda motor listrik performa tinggi yang dikeluarkan oleh pabrikan. Karena itu, performa motor ini diharapkan bisa setara dengan motor mesin 600cc atau lebih.Dengan membawa embel-embel Benelli, motor ini diharapkan bisa lebih cepat dikenal, sehingga mampu bersaing di ketatnya industri otomotif global yang kini menuju elektrifikasi.

Ada banyak detail-detail menarik yang ditawarkan motor ini. Antara lain motor listrik yang dipasang di tengah, yang mengirimkan tenaga ke roda belakang melalui gearbox konvensional penggerak rantai.

Sistem suspensi terdiri dari garpu depan USD dan suspensi belakang monoshock. Ada juga kluster instrumen LCD digital yang ditawarkan, dengan tampilan negatif display yang mudah dibaca.

Sepeda motor ini mengusung gaya sporty, dengan jok split seat. Lampu depan LED model tumpuk di bagian depan, bersama dengan visor dan full fairing, yang memberi tampilan sangat agresif pada motor ini.

Model produksi akhir mungkin memiliki beberapa perubahan dalam hal desain dibandingkan dengan konsep yang dipamerkan saat ini. Belum bisa dipastikan kapan motor ini diluncurkan sebagai produk massal.

Sumber : detikoto

 

 

LEAVE A REPLY