Partai Berkarya Bentuk Relawan Berkarya untuk Mendulang Suara

0
Anggota Relawan Berkarya berfoto bersama di Jakarta, Rabu, 20 Maret 2019.

Pelita.Online – Hajatan akbar pesta demokrasi Indonesia tinggal menghitung hari. Semua pihak yang terkait dengan ajang lima tahunan ini terus berbenah dan menyiapkan beragam strategi demi mencapai tujuan kemenangan.

Tidak hanya Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) yang sibuk dan bekerja keras agar pesta demokrasi itu terwujud dengan lancar dan sukses. Para calon anggota legislatif, calon presiden, dan wakil presiden, termasuk partai politik tengah bersolek untuk menarik hati rakyat Indonesia. Partai Berkarya juga tidak mau ketinggalan.

Sebagai parpol baru yang sebagian pengurusnya berasal dari Partai Golkar, mereka bersemangat mengikuti Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 dengan meningkatkan berbagai persiapan. Selain sosialisasi dan pembekalan kader, berbagai kegiatan lain juga tengah dilakukan.

Adapun aktivitas teranyar adalah menyiapkan relawan dan relawati yang akan mengawal proses demokrasi yang jurdil sejak di tempat pemungutan suara (TPS) hingga mengikuti tiap proses di KPU. Ketua Relawan Berkarya (RB) Neneng Alina Tuty menjelaskan, pihaknya bakal meresmikan RB pada 24 Maret mendatang.

Hal itu sesuai dengan hasil rapat pada Selasa (19/3/2019) yang terkait pembahasan legalitas dan pembentukan kepanitiaan dalam rangka peresmian Relawan Berkarya dan sekretariat baru mereka di Jalan Diponegoro Nomor 56, Menteng, Jakarta Pusat.

Bendahara Umum Relawan Berkarya Rahmat SH menambahkan, peresmian Relawan Berkarya sekaligus sekretariat nanti bakal dihadiri langsung Ketua Umum Partai Berkarya Hutomo Mandala Putra dan Titiek Soeharto. “Bertepatan dengan hari pertama kampanye pasangan Prabowo Subianto dan Sandiaga S Uno serta partai pendukung di Jakarta Zona A,” kata Rahmat yang juga Ketua Umum Pengurus Besar Pengusaha Berkarya itu di Jakarta, Rabu (20/3/2019).

Dia berharap, dengan terbentuknya Relawan Berkarya bisa mencapai hasil yang ditargetkan partai, seperti pencapaian ambang batas minimal di parlemen dapat terlampaui. Selain itu, lanjut caleg DPR untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Sumatera Selatan (Sumsel) 2 itu, tujuan relawan-relawan ini agar pasangan Prabowo-Sandi yang didukung oleh Partai Berkarya dapat nyata-nyata serta kasat mata berhasil memenangkan pemilihan presiden dan wakil presiden.

“Pembentukan Relawan Berkarya itu fokus pada menggalang dukungan, fasilitas, dan pelatihan saksi serta tata-cara pencoblosan maupun penghitungan suara sah bagi para caleg Partai Berkarya,” terang pengusaha muda dan kolektor lukisan ini. Dia yakin, tim inti Relawan Berkarya bisa bekerja maksimal.

Pasalnya, relawan-relawan yang mengkoordinasikan simpatisan yang bukan anggota parpol bisa bergerak tanpa batas, 24 jam setiap minggu. Bahkan, setelah 17 April 2019 sekalipun, para relawan masih tetap diberdayakan.

“Metode gethuk tular ini akan lebih cepat dan efektif dilakukan di pelosok-pelosok pedesaan. Relawan Berkarya bisa kembali mengingatkan rakyat jasa-jasa dan reputasi HM Soeharto dalam membangun Indonesia,” kata pria yang juga duduk sebagai Ketua Bidang Energi dan Sumber Daya Mineral DPP KNPI itu.

Rahmat juga mengatakan, meski baru diresmikan nanti, Relawan Berkarya telah memiliki perwakilan dan kantor di setiap provinsi yang dibantu oleh pensiunan jenderal. Semua itu, lanjutnya, tidak lepas dari hasil jerih payah para donatur, sukarelawan dan loyalis Pak Harto serta Bu Tien,” tutup pria yang juga bergabung dalam GM Trikora dan Laskar Merah Putih Kalimantan Selatan.

beritasatu.com

LEAVE A REPLY