Polri Sebut Jozeph Paul Zhang Ada di Jerman

0

Pelita.online – Kepolisian menduga Jozeph Paul Zhang berada di Jerman. “Sejauh ini penelusuran dari Polri yang bersangkutan ada di negara Jerman,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Rusdi Hartono dalam konferensi pers daring, Senin, 19 April 2021.

Rusdi mengatakan Polri telah berkoordinasi dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia di Jerman. Polisi, kata dia, juga telah menghubungi atas kepolisian di negara tersebut untuk menemukan pria ini.

Kepolisian menyatakan akan segera memasukkan Jozeph Paul Zhang ke dalam Daftar Pencarian Orang. DPO tersebut akan menjadi dasar bagi Interpol untuk menerbitkan red notice terhadap Jozeph. “Daftar pencarian ini menjadi dasar bagi Interpol untuk menerbitkan red notice,” kata Rusdy.

Jozeph Paul Zhang adalah pria yang mengaku nabi ke-26. Jozeph mengaku sebagai nabi ke-26 yang disampaikan dalam forum diskusi via zoom yang juga ditayangkan di saluran YouTube milik Jozeph. Ia menantang siapa saja yang berani melaporkan dirinya ke kepolisian terkait dengan penistaan agama dengan mengaku sebagai nabi ke-26.

 

Sumber : tempo.co

LEAVE A REPLY