Sederet Proyek IKN yang Masuk Daftar Investasi Prioritas Selesai 2024

0

Pelita.Online – Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) tak hanya mengandalkan dana APBN. Terdapat pula sejumlah proyek yang ditawarkan ke pihak swasta. Bahkan, beberapa proyek itu masuk daftar investasi prioritas dan ditargetkan selesai 2024. Terutama fasilitas komersial dan esensial. Kepala Otorita IKN Bambang Susantono mengatakan, telah memetakan potensi-potensi investasi yang dibutuhkan untuk pembangunan mulai dari sektor komersial hingga esensial. Otorita IKN juga telah menyiapkan berbagai macam skema kerjasama sesuai dengan selera dan skala pelaku usaha. Seperti investasi langsung, kerjasama pemanfaatan aset, skema bangun-guna-serta, skema kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) dan skema-skema lainnya telah dirancang koridor kebijakannya.

“Pembangunan sektor komersial seperti pusat perbelanjaan, hiburan, serta kawasan mixed-use untuk dibangun hunian, perhotelan dan perkantoran sudah disiapkan,” ujar Bambang dikutip dari Kontan.co.id, Selasa (23/08/2022).

“Tak hanya itu, untuk sektor esensial seperti pendidikan dan kesehatan, energi, dan telekomunikasi juga telah disiapkan,” tandasnya. Merujuk materi Sosialisasi Peluang Investasi di Ibu Kota Nusantara, terdapat proyek yang masuk prioritas selesai 2024 untuk ditawarkan ke pihak swasta. Proyek investasi prioritas itu berada di dalam Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN, meliputi:

Rumah Sakit Internasional;

Fasilitas Pendidikan Terpadu;

Kawasan Perkantoran dan Jasa (BUMN); Mixed-Use,

Komersial Niaga;

Fasilitas Hunian.

sumber : kompas.com

LEAVE A REPLY