5 Kuliner Legendaris Wajib Dicicipi Saat Liburan Akhir Tahun di Semarang

0

Pelita.online – Jalan-jalan ke Semarang belum lengkap kalau tak mencicip aneka kulinernya. Di sini Anda bisa coba tahu petis hingga mie kopyok yang tak ada di tempat lain.

Mencari makanan legendaris di Semarang memang tak ada habisnya. Kalau memutuskan untuk liburan di Semarang, rugi rasanya jika tak sambil kulineran. Ada camilan gurih, makanan berat hingga oleh-oleh yang tak boleh dilewatkan.

Tak perlu bingung memilih kuliner legendaris di Semarang, DetikFood memberikan pilihan destinasi kuliner yang wajib dicoba saat ke Semarang.

1. Tahu Petis Mataram

5 Kuliner Legendaris Wajib Dicicipi Saat Liburan Akhir Tahun di SemarangFoto: dokdetikFood/Sudirman Wamad

Kedai tahu petis yang ada di kawasan Jl. MT Haryono, Semarang ini sudah eksis lebih dari 30 tahun namun hingga kini masih jadi kuliner yang diburu foodies. Sekilas memang olahan tahu ini tak menarik karena hanya tahu goreng yang diisi sambal petis.

Sensasi rasa lezatnya baru bisa dirasakan saat sudah dicoba. Renyah tekstur tahu berpadu dengan petis kental yang rasanya manis sedikit gurih. Aroma bawang putih pada tahu Mataram juga jadi salah satu ciri khasnya. Siap-siap antre ya kalau mau mencoba tahu petis yang satu ini.

Tahu Petis Mataram
Jl. MT. Haryono No. 724
Semarang
Jawa Tengah

2. Mie Kopyok Pak Dhuwur

5 Kuliner Legendaris Wajib Dicicipi Saat Liburan Akhir Tahun di SemarangFoto: Instagram

Makanan legendaris yang satu ini bisa jadi favorit bagi para pencinta mie. Mie kopyok Pak Dhuwur termasuk salah satu kuliner legendaris di Semarang karena sudah ada sejak tahun 1970-an.

Seporsi mie kopyok di sini berisi mie kuning, lontong, irisan tahu goreng dan kerupuk khas. Penggunaan kecap tradisional asli Semarang membuat mie ini makin lezat dan autentik.

Mie Kopyok Pak Dhuwur
Jl. Tanjung No. 18A, Sekayu
Semarang Tengah
Jawa Tengah

3. Tahu Gimbal Pak Edi

5 Kuliner Legendaris Wajib Dicicipi Saat Liburan Akhir Tahun di SemarangFoto: (Bonauli/detikTravel)

Tahu tampaknya jadi salah satu bahan makanan yang banyak digemari di Semarang. Selain tahu pong, tahu petis dan tahu pong, ada juga tahu gimbal yang gurih dan tak kalah enak. Salah satu yang legendaris adalah Tahu Gimbal Pak Edi.

Tahu goreng yang lembut disajikan dengan gimbal yakni sebutan untuk gorengan udang dan tepung. Pelengkapnya ada kol, lontong dan telur goreng. Bumbunya adalah siraman kuah sambal kacang yang yang creamy dan gurih legit. Seporsi tahu gimbal ini harganya murah meriah, cuma Rp 13 ribuan saja.

Tahu Gimbal Pak Edi
Jl. Menteri Supeno, Mugassari
Semarang, Jawa Tengah
Telepon : 085641742116

4. Lumpia Gang Lombok

5 Kuliner Legendaris Wajib Dicicipi Saat Liburan Akhir Tahun di SemarangFoto: Devi S. Lestari / detikFood

Kurang lengkap kalau ke Semarang tak mencoba kelezatan lumpia. Kudapan ini juga sekaligus bisa dibawa sebagai oleh-oleh lho. Kedai yang ada di gang Lombok ini disebut-sebut sebagai kedai lumpia tertua di Semarang.

Kedai yang sudah ada sejak 100 tahun lalu ini kini dijalani oleh generasi ketiga. Tapi meski demikian rasa lumpia tetaplah sama karena kualitasnya sangat dijaga. Lumpia isi rebung, telur dan ebi ini paling enak dimakan hangat-hangat.

Lumpia Gang Lombok
Jl. Gang Lombok No. 11
Purwodinatan, Semarang
Telepon : 08164881194

5. Wedang Kacang Tanah Kapuran

5 Kuliner Legendaris Wajib Dicicipi Saat Liburan Akhir Tahun di SemarangFoto: instagram

Wedang kacang tanah tidak mudah ditemui layaknya wedang susu atau wedang ronde. Tapi di Semarang ada kedai wedang kacang tanah yang sudah ada sejak lama.

Sesuai dengan namanya, wedang ini berisikan kacang tanah yang lembut dipadu guyuran air jahe yang pedas hangat. Selain wedang kacang tanah, ada juga wedang kacang ijo yang tak kalah sedapnya. Sambil menikmati wedang bisa bersantap aneka gorengan dan kue tradisional.

Wedang Kacang Tanah Kapuran
Jl. Ki Mangun Sarkoro No. 45
Semarang
Jawa Tengah

 

Sumber : Detik.com

LEAVE A REPLY