Angka Kriminalitas di Kabupaten Gowa Diklaim Merosot Tajam

0

Pelita.online – Polres Gowa mengklaim berhasil menurunkan angka kriminalitas di wilayah hukumnya sepanjang 2019. Hal itu merujuk jumlah laporan kasus kejahatan pada tahun ini yang merosot tajam dibandingkan tahun sebelumnya.

Kapolres Gowa, AKBP Boy FS Samola, mengungkap total laporan polisi pada tahun ini hanya 1.711 kasus. Jumlah itu mengalami penurunan signifikan dibandingkan tahun 2018, dimana pihaknya menerima 2.288 laporan polisi.

“Jadi pada 2019, crime total atau total perkara menurun 577 kasus dibanding 2018,” ungkap Boy saat pemaparan pada rilis kinerja Polres Gowa di Aula Endra Dharmalakasana, Senin (30/12/2019)

Adapun kejahatan paling dominan dilaporkan pada 2019 adalah kejahatan konvensional mencapai 1.267 kasus. Diikuti kejahatan transnasional yaitu 164 kasus.

Kejahatan konvensional didominasi kejahatan jalanan yanh mencapai 334 kasus. Namun jumlah tersebut juga mengalami penurunan 28,37 persen dari 599 kasus pada tahun 2018.

“Ini akibat intensifnya petugas melakukan penindakan terhadap para pelaku kejahatan konvensional yang dominan dilakukan oleh penjahat jalanan,”bebernya.

Sementara, kejahatan transnasional yang dominan pada 2019 adalah penyalahgunaan narkoba 177 kasus. Khusus kasus narkoba diakuinya terjadi peningkatan.

 

Sumber : Sindonews.com

LEAVE A REPLY