Esok Kamis, Kemenag Gelar Rukyatul Hilal Penetapan 1 Syawal

0

Jakarta, Pelita.Online – Kementerian Agama akan menggelar pemantauan hilal (rukyatul hilal) untuk penetapan 1 Syawal 1439H/2018M. Hasilnya akan diumumkan saat sidang isbat di Auditorium Kementerian Agama, Jakarta, menentukan Hari Raya Idul Fitri bagi umat Islam.

Rukyatul Hilal akan dilaksanakan hari Kamis (14/06/2018) di 97 titik pemantauan yang tersebar di 34 Provinsi di Indonesia. Hal itu diungkapkan oleh Dirjen Bimas Islam Muhammadiyah Amin di Jakarta, Senin (11/06/2018).

“Kami telah mengirim petugas rukyatul hilal yang akan bekerjasama dengan Kakanwil dan ormas untuk melakukan pemantauan hilal di 97 titik yang telah ditetapkan,” terangnya.

“Hasil Rukyatul Hilal dan Data Hisab Posisi Hilal awal Syawal akan dimusyawarahkan dalam sidang isbat untuk kemudian diambil keputusan penentuan awal Syawal 1439H,” sambungnya.

Menurutnya, sidang itsbat akan dihadiri oleh Duta Besar negara-negara sahabat, Ketua Komisi VIII DPR RI, Mahkamah Agung, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), Badan Informasi Geospasial (BIG), Bosscha Institut Teknologi Bandung (ITB), Planetarium, Pakar Falak dari Ormas-ormas Islam, Pejabat Eselon I dan II Kementerian Agama; dan Tim Hisab dan Rukyat Kementerian Agama.

Muhammadiyah Amin menjelaskan, proses sidang akan dimulai pukul 16.30 WIB, diawali dengan paparan Tim Badan Hisab dan Rukyat Kementerian Agama tentang posisi hilal secara astronomis menjelang awal Syawal 1439H. Adapun proses sidang itsbatnya, dijadwalkan berlangsung selepas salat Magrib setelah adanya laporan hasil rukyatul hilal dari lokasi pemantauan.

“Sebagaimana biasa, sidang itsbat berlangsung tertutup. Hasil keputusannya akan disampaikan secara terbuka oleh Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dalam konferensi pers setelah sidang itsbat,” tukasnya.

Kiblat.net

LEAVE A REPLY