Keberagaman Indonesia Jadi Tema Upacara Pembukaan Asian Para Games 2018

0
Pembukaan Asian Para Games dijanjikan tak kalah dengan Asian Games 2018.

Pelita.Online –  Pembukaan Asian Para Games 2018 tinggal hitungan jam. Upacara pembukaan yang telah dinanti akan bertema “We Are One”. Dalam pertunjukan selama dua jam ini elemen utama yang ditonjolkan adalah keberagaman Indonesia.

Semakin dekatnya upacara pembukaan, Inapgoc (Indonesia Asian Para Games Organizing Committee) terus menggelar persiapan akhir. Jay Subiakto sebagai co-creative directormenyatakan bahwa konsep Upacara Pembukaan Asian Para Games 2018 nantinya merepresentasikan wajah Indonesia, termasuk panggung yang akan digunakan nanti.

“Desain panggung ini melengkung, melambangkan garis ekuator Indonesia atau zamrud khatulistiwa. Semua elemen arsitektur geografis kita mengandung lengkungan. Sama seperti nanti, semua elemen yang ada di panggung adalah tentang Indonesia dan tentang atlet Indonesia,” kata dia.

Upacara pembukaan Asian Para Games 2018 juga akan diwarnai musik tradisional asal Indonesia. Di bawah arahan music director Andi Rianto, Magenta Orchestra berkolaborasi dengan beberapa musikus tradisional di Indonesia.

“Kami akan mengawinkan musik orkestra dengan musik tradisional. Dalam show nanti kita juga melibatkan beberapa musikus Indonesia,” kata Andi.

Animo Besar

Tidak jauh berbeda dengan tata panggung dan musik, pakaian yang digunakan juga menunjukkan kekayaan budaya di Indonesia. Terdapat 1.300 pakaian daerah yang akan ditampilkan, 500 di antaranya merupakan hiasan kepala. Menurut Citra Subiakto sebagai penata kostum, hiasan kepala dari Indonesia sangat indah.

Ketua Inapgoc, Raja Sapta Oktohari, menyampaikan akan memberikan kejutan kepada masyarakat. “Opening ceremony tidak hanya keren, tapi keren banget. Kalau nonton nanti perasaanya seperti roller coaster, ada sedih, senang, terharu, dan sebagainya,” ujar Okto.

Animo masyarakat untuk menyaksikan ajang olahraga disabilitas terbesar se-Asia ini sangat besar. Tiket yang disediakan oleh panitia saat ini sudah ludes terjual. Panitia terpaksa menambah kuota penonton hingga 2.000 tiket. Tiket tersebut disediakan untuk kategori silver dan gold.

liputan6.com

LEAVE A REPLY