Myanmar National Airlines Mendarat Tanpa Roda Depan

0
Pilot asal Myanmar berhasil mendaratkan pesawat yang dikemudikannya dengan selamat tanpa roda depan, Sumber: Reuters/asiaone.com

Pelita.Online- Seorang pilot asal Myanmar berhasil mendaratkan pesawat yang dikemudikannya dengan selamat tanpa roda depan. Peristiwa ini terjadi pada Minggu pagi, 13 Mei 2019 saat pesawat Myanmar National Airlines gagal mengeluarkan roda depan dalam proses pendaratan di Bandara Mandalay setelah terbang dari kota Yangon.

Dikutip dari asiaone.com, Senin, 13 Mei 2019, kapten pilot itu diketahui bernama Myat Moe Aung. Burung besi yang dikemudikannya berputar sampai dua kali di area langit bandara agar petugas air traffic control bisa mencek apakah roda depan pesawat sudah keluar.

“Pilot lalu mengikuti arahan prosedur gawat darurat dan membuang bahan bakar yang tersisa untuk mengurangi beban saat pendaratan dilakukan,” tulis Myanmar National Airlines dalam keterangannya.

Pihak maskapai sedang menginvestigasi insiden ini.

Rekaman sebuah video memperlihatkan pesawat Myanmar National Airlines menyentuh landasan dengan dua roda bagian belakang dulu sebelum menundukkan bagian hidung pesawat. Pesawat terseret cukup jauh dan muncul asap sebelum akhirnya benar-benar berhenti. Awak pesawat pun segera melakukan evakuasi darurat.

Maskapai Myanmar National Airlines tidak mempublikasi berapa total penumpang dalam pesawat tersebut. Namun informasi yang ada di situs mereka, pesawat ini berkapasitas 96 sampai 114 kursi.

Tidak ada korban luka-luka dalam musibah ini. Win Khant, Juru bicara Kementerian Transportasi dan Telekomunikasi Myanmar memuji pilot atas keberhasilannya mendaratkan pesawat tanpa roda depan. Myanmar National Airlines adalah maskapai BUMN.

Tempo.co

 

LEAVE A REPLY