Prabowo Dirikan Pos Pertempuran, PDIP Solo: Jateng Memang Seksi

0
FX Hadi Rudyatmo. Foto: Bayu Ardi Isnanto/detikcom

Pelita.Online, Solo – Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi berencana mendirikan pos pertempuran di Solo. PDIP Solo mengaku tak khawatir atas adanya posko tersebut.

Ketua DPC PDIP Surakarta, FX Hadi Rudyatmo, mengaku tak mempermasalahkan pendirian pos tersebut. Dia yakin suara untuk Jokowi-Ma’ruf Amin tak akan berkurang.

“Itu hak mereka mendirikan posko. Lha ngapain khawatir, kita sudah sering berkompetisi kok,” kata Rudy saat dihubungi detikcom, Selasa (11/12/2018).

Menurutnya, wajar jika tim Prabowo memusatkan kekuatannya untuk bertarung di Jawa Tengah, khususnya Solo. Meski demikian, Rudy tetap mengingatkan agar kampanye tetap dilakukan secara santun.

“Mereka punya hak bikin posko di mana-mana. Cuma Jateng kan seksi, ada rumahnya Pak Jokowi, basisnya merah. Namun yang penting tetap kampanye yang santun,” ujar dia.

Pria yang menjabat Wali Kota Surakarta itu menilai manuver tim Prabowo dilakukan karena suara mereka minim di Jateng.

“Mereka kan mau mencari dukungan dari Solo to. Kita sudah bekerja kok, orang solo juga sudah paham. Target kita 80 persen plus minus 2 persen. Nanti dibuktikan saja 17 April,” pungkasnya.
(bai/sip)

detik.com

LEAVE A REPLY