Pusat Pelatihan dan Pertunjukan Gamelan Diresmikan di Swiss

0

Jakarta, Pelita.Online – KBRI Bern meresmikan pusat pelatihan dan pertunjukan gamelan di Kota Sion, Swiss. Pusat pelatihan ini diresmikan berkat kerja sama dengan sekolah musik «Un, Deux, Trois, Musiques…».

Dalam siaran pers dari KBRI Bern, Senin (13/11/2017).Presiden kota Sion, Philippe Varone, dalam peresmian itu menyatakan kekagumannya menyaksikan pertunjukan gamelan yang dibawakan dengan sangat sempurna oleh para pemuda dan anak-anak di kotanya.

Presiden Philippe juga telah meminjamkan gedung parlemen kanton Walis sebagai tempat perhelatan peresmian tersebut dan menyediakan wine khas Walis.

Selain untuk meresmikan pembukaan pusat pelatihan dan pertunjukan gamelan ‘Center for Training and Performance of Gamelan’ acara ini juga bertujuan untuk mempromosikan seni budaya dan pariwisata Indonesia.

Para tamu undangan di peresmian juga berkesempatan menikmati kuliner Indonesia yang telah disiapkan oleh KBRI Bern. Selain menampilkan gamelan, acara malam itu juga menampilkan demonstrasi pembuatan batik. Sepanjang acara, para undangan berkesempatan melihat secara langsung teknik pembuatan batik.

Tidak hanya dihadiri oleh Presiden Varone dan wakilnya Christian Bitschnau, resepsi tersebut juga dihadiri oleh Presiden Parlemen kanton Walis, Diego Wellig, pejabat pemerintah kota Sion, Wakil Tetap RI untuk PBB dan Organisasi Internasional di Jenewa (PTRI Jenewa), Duta Besar Hasan Kleib, Duta Besar RI untuk WTO, Duta Besar Sondang Anggraini, pemerhati seni dan budaya, diaspora Indonesia, media dan para orang tua murid dari anak-anak yang bersekolah di «Un, Deux, Trois, Musiques…».

Detik.com

LEAVE A REPLY