Sri Mulyani Rapat di Kantor Puan Bahas Defisit BPJS Kesehatan

0

Jakarta, Pelita.Online – Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas, Bambang Brodjonegoro siang ini menghadiri rapat koordinasi tingkat menteri membahas defisit BPJS Kesehatan. Selain itu, rapat juga dihadiri oleh Direktur Utama BPJS Kesehatan Fachmi Idris beserta jajatan BPJS Kesehatan lainnya.

Dirjen Anggaran Kementerian Keuangan, Askolani, Dirjen Perimbangan Keuangan Kementerian Keuangan Boediarso Teguh Widodo, dan Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan, Suahasil Nazara, juga hadir dalam rapat yang dimulai pukul 10.30 WIB ini.

Rapat koordinasi tingkat menteri ini dipimpin langsung oleh Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani. Di pembukaan rapat Puan menyampaikan bahwa rapat kali ini fokus membahas defisit BPJS Kesehatan.

“Rapat kali ini membahas defisit BPJS Kesehatan,” tutur Puan saat membuka rapat di Kemenko PMK, Jakarta Pusat, Senin (6/11/2017).

Seperti diketahui Dewan Pengawas BPJS Kesehatan melaporkan defisit yang mencapai Rp 9 triliun ke Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla (JK) pekan lalu. Defisit tersebut muncul akibat timpangnya penerimaan dari iuran peserta dengan beban jaminan kesehatan yang harus ditanggung.

JK mempertimbangkan kenaikan iuran BPJS Kesehatan. Kenaikan tersebut diperhitungkan dengan nilai inflasi. Selain itu, Sri Mulyani juga tengah mengkaji sumber-sumber dana yang bisa berkontribusi bagi keuangan BPJS Kesehatan.

Detik.com

LEAVE A REPLY