Tak Cuma Bikin Langsing, Ini Manfaat Plus Rutin Makan Sayur Hijau

0
Ilutrasi sayuran hijau. Sumber foto : Kanal Aceh

JAKARTA, Pelita.Online – Masih malas makan sayur-sayuran hijau? Yuk dicoba untuk mulai rutin mengonsumsinya sekarang. Manfaatnya beragam bagi tubuh, mulai menjadi antioksidan hingga antikanker.

Bagi Anda yang sedang ingin menurunkan berat badan, sayuran hijau bisa menjadi pilihan yang sehat untuk dikonsumsi. Selain mengenyangkan, asupan ini juga rendah lemak serta kaya akan berbagai kandungan vitamin serta mineral.

Sayuran seperti brokoli, kol, bayam serta kacang-kacangan juga memiliki kandungan serat yang tinggi. Ini berarti konsumsi jenis asupan tersebut dapat membantu melancarkan sistem pencernaan.

Dikutip dari Times of India, sayuran hijau juga baik untuk kesehatan mata lho. Sayuran ini memiliki kandungan fitokimia seperti lutein dan zeaxanthin, yang dapat membantu menurunkan risiko katarak.

Konsumsi sayuran hijau juga baik bagi para diabetesi. Indeks glikemik pada sayuran hijau tergolong rendah, sehingga tidak memicu kenaikan gula darah secara berlebihan. Manfaat plusnya, asupan ini kaya akan zat besi dan kalsium.

Nutrisionis Jansen Ongko, MSc, RD menuturkan kepada detikHealth, bahwa sayuran hijau benar dapat memberikan manfaat positif bagi tubuh. “Sayuran hijau mengandung berbagai phytochemical termasuk karotenoid, indoles, dan saponin. Dia juga punya sifat antikanker. Misalnya seperti bayam dan brokoli, itu juga sumber folat,” tutur Jansen.

Detikhealth

LEAVE A REPLY