Tangkap 6 Perampok Alat Berat di Sumsel, Polisi Sita Senpi Rakitan

0

Pelita.online – Enam perampok bersenjata api di perairan Banyuasin, Sumatera Selatan ditangkap. Pelaku ditangkap setelah menjarah komponen alat berat.

“Ungkap kasus pencurian komponen alat berat. Enam pelaku sudah kita amankan,” terang Kasat Reskrim Polres Banyuasin, AKP Ginanjar saat dimintai dikonfirmasi, Kamis (6/11/2019).

Ginanjar mengungkapkan keenam pelaku yakni Muis, Iskandar Muliadi, Adi Adika, Sopian dan Mawa. Keenam warga Banyuasin ini ditangkap usai beraksi 27 November lalu di perairan Sungai Musi, Air Saleh.

“Mereka beraksi dengan senjata api jenis revolver rakitan. Modus pelaku datang ke lokasi yang ada alat beratnya, lalu pelaku menyekap para korban,” katanya.

Tidak sampai disitu, pelaku juga sempat menodong korban yang merupakan penjaga malam alat berat, menggunakan senjata api dan pisau. Pelaku akhirnya ditangkap 2 hari setelah beraksi di perairan Makarti dan Tanjung Lago.

Tanpa perlawanan keenam pelaku langsung digiring ke Pos Air Saleh untuk selanjitnya dibawa ke Polres Banyuasin.

“Saat beraksi itu ada sembilan pelaku ya, tapi baru enam yang diamankan dan tiga lagi masih diburu. Mereka ini juga sudah sering beraksi, terbukti 13 laporan polisi yang kami terima,” kata mantan Wakasat Reskrim Polresta Palembang ini.

Dari tangan pelaku, polisi mengamankan 1 pucuk senjata api jenis revolver rakitan, 4 amunisi aktif kaliber 9 mm, pisau serta tambang. Ada pula 2 perahu ketek yang diamankan dan digunakan saat beraksi.

Atas perbuatanya, para pelaku kini harus mendekam di dalam sel tahanan Polres Banyuasin. Mereka dijerat Pasal 365 dan 363 KUHP.

 

Sumber : Detik.com

LEAVE A REPLY