Atap Sekolah TK di Probolinggo Ambruk, Peralatan Belajar Mengajar Rusak

0

Pelita.online – Diguyur hujan disertai angin, atap ruang kelas B sekolah TK PKK Pertiwi, di Kecamatan Kotaanyar, Probolinggo, tiba-tiba ambruk.

Ambruknya atap sekolah, membuat seluruh peralatan dalam kelas seperti meja, kursi, lemari dan lainnya rusak. Kerusakan disebabkan runtuhnya material atap.

Kepala Sekolah TK PKK Pertiwi, Namiasih mengatakan ambruknya atap ruang kelas B terjadi Rabu malam sekitar pukul 19.00 WIB. Sehingga tak sampai menimbulkan korban, lantaran memang sedang tak ada orang.

Menurut Namiasih atap ruang kelas yang ambruk, merupakan bagian dari bangunan sekolah yang telah berdiri sejak tahun 80 an. Dan pernah dilakukan perbaikan ringan, pada tahun 2016 lalu.

“Setahu kami, kondisinya masih baik. Namun setelah dicek tadi pasca ambruk, ternyata material kayu tengah sudah lapuk,” terangnya, Kamis (2/1/2020).

Namiasih mengaku pihaknya langsung memindahkan kegiatan belajar mengajar murid kelas A dan B ke ruang perpustakaan SDN Kotaanyar 1. Hal itu untuk menghindari ambruknya atap susulan.

“Sementara kami pindahkan, semua murid sebanyak 75 orang ke SDN Kotaanyar, karena kami khawatir ruang kelas satunya juga ikutan ambruk nantinya,” tandasnya.

Secara terpisah Kapolsek Kotaanyar, Iptu Agus Sumarsono mengaku pihaknya masih melakukan penyelidikan atas ambruknya atap ruang kelas B TK PKK Pertiwi.

“Sejauh ini, kami masih menyelidiki penyebab pasti ambruknya kelas TK Pertiwi. Karena sampai sekarang, kami masih lakukan pembersihan di lokasi,” jelas kapolsek.

 

Sumber : cnnindonesia.com

LEAVE A REPLY