Baru 2 Daerah, Jambi Tunggu Kepastian Vaksin Covid-19 untuk Wilayah Lainnya

0

pelita.online-Juru Bicara Penanganan Covid-19 Provinsi Jambi, Johansyah mengatakan, hingga Jumat (15/1/2021), belum ada kepastian mengenai vaksinasi Covid-19 tahap pertama di satu kota, dan sembilan kabupaten di Provinsi Jambi.

Karena jumlah yang diterima terbatas, vaksinasi tahap pertama di Provinsi Jambi mulai Kamis (14/1/2021) hanya bisa dilakukan di Kota Jambi dan Kabupaten Muarojambi.

“Pasokan vaksin yang didistribusikan Dinas Kesehatan Provinsi Jambi untuk kota Jambi sekitar 14.240 dosis dengan sasaran vaksinasi 6.992 orang. Sedangkan vaksin yang didistribusikan ke Kabupaten Muarojambi sekitar 3.400 dosis dengan sasaran vaksinasi 1.695 orang,”katanya.

Dijelaskan, total vaksin Sinovac yang diterima Provinsi Jambi hingga Jumat sekitar 31.200 dosis. Sekitar 20.000 dosis vaksin tersebut diterima, Senin (4/1/2021) dan sekitar 11.200 dosis lagi diterima Kamis. Sementara itu jumlah tenaga kesehatan yang tedaftar sebagai penerima vaksin di Jambi mencapai 27.391 orang.

“Sekitar 17.440 dosis vaksin tersebut sudah didistribusikan ke Kota Jambi dan Kabupaten Muarojambi dengan jumlah tenaga kesehatan penerima vaksinasi 8.698 orang. Jadi sisa vaksin di Dinas Kesehatan Provinsi Jambi hanya sekitar 13.760 dosis atau cukup untuk 6.880 orang Jadi sekitar 11.813 orang atau 43,13 % lagi tenaga kesehatan di Jambi belum mendapat kesempatan mengikuti vaksinasi tahap pertama ini,”katanya.

Dijelaskan, jumlah penduduk Provinsi Jambi yang telah didata sebagai penerima vaksinasi tahun ini mencapai 2,2 juta orang. Jika setiap orang mendapatkan suntikan vaksin dua kali, maka jumlah vaksin Covid-19 yang dibutuhkan Jambi mencapai 4,4 juta dosis.

Sumber: BeritaSatu.com

LEAVE A REPLY