Debat Publik Pilkada Depok Digelar Dua Kali

0

Pelita.online – Debat publik Pilkada Depok akan digelar sebanyak dua kali. Masyarakat yang tak bisa menyimak langsung bisa menyaksikannya secara live streaming atau di media sosial milik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok. Ketua KPU Kota Depok Nana Shobarna mengatakan, debat publik akan digelar sebanyak dua kali yakni pada tanggal 14 November dan 29 November 2020.

“Rencananya pada tanggal 14 November dan 29 November. Semoga bisa kami laksanakan sesuai rencana yang kami susun,” kata Nana di Depok, Jawa Barat, Selasa (27/10/2020).

Diungkap Nana, pelaksanaan debat publik masih dalam proses persiapan dan sepenuhnya difasilitasi oleh KPU Depok.

Tema yang akan tersaji dalam debat yakni untuk debat pertama adalah tentang upaya para kandidat pasangan calon untuk menyejahterakan warga Depok. Hal ini dinilai Nana saat ini sangat krusial karena pandemi Covid-19 mengakibatkan banyak orang kehilangan pekerjaan.

Sedangkan untuk debat kedua akan menyajikan tema pembangunan infrastruktur di Kota Depok.

Sesuai dengan protokol kesehatan, KPU Kota Depok membatasi jumlah pendukung yang akan ikut menonton di studio televisi swasta yang akan menayangkan secara live debat tersebut. Sesuai Peraturan KPU Nomor 10 Tahun 2020 maka dibatasi hanya sebanyak 50 orang.

“Kami juga menyediakan live streaming di kanal YouTube KPU Depok dan juga media sosial milik KPU. Masyarakat juga bisa menyimak disana. Secara virtual ini juga sejalan dengan keniscayaan yang kita jalani saat ini sesuai dengan normal baru,” papar Nana.

Seperti diketahui, Kota Depok akan menggelar Pilkada pada 9 Desember 2020. Pilkada diikuti oleh dua pasangan calon yakni pasangan calon nomor urut satu yaitu Pradi Supriatna-Afifah Alia yang diusung oleh PDI-P, Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, PSI, PKB, Partai Bulan Bintang. Pasangan nomor urut dua adalah Mohammad Idris-Imam Budi Hartono yang diusung oleh PPP, Partai Demokrat dan PKS.

Sumber:BeritaSatu.com

LEAVE A REPLY