Ilmuwan Berhasil Ubah CO2 Jadi Bahan Bakar Pesawat

0

Pelita.online – Para ilmuwan Universitas Oxford berhasil mengubah karbon dioksida (CO2) menjadi bahan bakar jet. Hal itu akan meningkatkan kemungkinan pesawat bertenaga konvensional terbang tanpa emisi.

Teknik ini secara efektif membalikkan proses pembakaran bahan bakar yang mengandalkan metode pembakaran organik. Tim memanaskan campuran asam sitrat, hidrogen, dan katalis zat besi-mangan-kalium untuk mengubah CO2 menjadi bahan bakar cair yang mampu menyalakan pesawat jet.

Melansir Engadget, para ilmuwan mengaku teknologi yang dibuatnya tidak mahal, tidak rumit, dan menggunakan bahan biasa. Bahkan, lebih murah daripada proses yang digunakan untuk mengubah hidrogen dan air menjadi bahan bakar.

Meski demikian, mereka mengaku ada banyak tantangan membawa teknologi itu ke pesawat terbang sebab hasil penelitian laboratorium masih menghasilkan beberapa gram bahan bakar. Padahal butuh banyak bahan untuk mendukung satu penerbangan.

Para ilmuwan telah berkomunikasi atas hal ini dengan pihak industri. Mereka berharap hasil penelitian bisa menjadi kenyataan ke depan.

Melansir Futurism, teknologi itu dapat membantu mengurangi dampak besar industri penerbangan terhadap lingkungan, baik dengan membantu mencegah polusi CO2 dan membersihkan proses pembuatan bahan bakar jet.

“Infrastruktur bahan bakar hidrokarbon sudah ada. Proses ini dapat membantu meringankan perubahan iklim dan menggunakan infrastruktur karbon saat ini untuk pembangunan berkelanjutan,” ujar penulis dan ahli kimia Oxford, Tiancun Xiao.

Penelitian itu telah diterbitkan dalam jurnal Nature Communications.

 

Sumber : cnnindonesia.com

LEAVE A REPLY