Instagram Tak Sengaja Sembunyikan Like Akun Pengguna

0

Pelita.online – Instagram mengklaim tidak sengaja menyembunyikan jumlah suka beberapa penggunanya. Kejadian itu terjadi saat Instragram sedang menguji kebijakan baru menyembunyikan jumlah suka pada setiap postingan.

Instagram mengatakan insiden itu merupakan “bug” di tengah perbaikan yang dilakukan aplikasi milik Facebook itu.

“Kami telah menguji pengalaman baru untuk menyembunyikan suka pada postingan Feed. Kami tidak sengaja menambahkan lebih banyak orang ke pengujian hari ini, yang merupakan bug – kami sedang memperbaiki masalah ini dan memulihkan jumlah yang sama untuk orang-orang itu sesegera mungkin,” kicau @InstagramComms, Rabu (3/3).

 

Melansir CNN, beberapa pengguna melaporkan melihat perubahan di profil mereka dengan jumlah suka diganti dengan frasa ‘dan lainnya’ pada hari Selasa (2/3).

Instagram telah menjalankan pengujian itu sejak tahun 2019. Instagram belum memberikan kepastian waktu kapan jumlah suka yang tersembunyi diluncurkan secara luas.

Meskipun pengikut tidak dapat melihat jumlah like yang diterima sebuah posting, pemilik akun masih bisa, kata Instagram pada saat itu.

Pengguna dapat mengklik untuk melihat daftar lengkap akun yang menyukai postingan tersebut, tetapi mereka tidak dapat melihat berapa banyak orang yang menyukainya.

Instagram sengaja membuat kebijakan tersebut sebagai cara untuk membantu mengurangi tekanan untuk mengumpulkan like di platform. Sebab, jumlah orang yang menyukai sering digunakan sebagai ukuran popularitas.

 

Sumber : cnnindonesia.com

LEAVE A REPLY