Jokowi: Inflasi Kita Injak Terus Agar Masyarakat Terbantu

0

Jakarta, Pelita.Online – Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan terus berupaya menurunkan inflasi agar masyarakat lebih mudah dalam mendapatkan barang dan jasa. Jokowi pun meminta pemerintah daerah juga melakukan hal yang sama.

Hal ini disampaikan Jokowi dalam di depan para Gubernur, Bupati dan Walikota Seluruh Indonesia di Komplek Istana Negara, Jakarta, Selasa (24/10/2017)

Jokowi menyatakan, pada 2015 inflasi 3,3%. Kemudian pada 2016 turun sampai 3,02% dan 2017 diperkirakan akan sedikit lebih tinggi, yaitu 3,7-3,8%.

“Tapi masih di bawah 4% masih rendah,” ungkap Jokowi.

Jokowi menyatakan bahwa total inflasi tersebut juga andil dari daerah. Maka dari itu peran pemerintah daerah sangat dibutuhkan.

“Target kita nanti ya semakin ke sana semakin turun terus kita injak terus agar masyarakat yang beli sesuatu itu mudah,” terangnya.

Detik.com

LEAVE A REPLY