Kantor Partai Berkarya Kota Surabaya Dibobol, Dokumen Penting Raib

0

Pelita.online – Kantor Partai Berkarya Kota Surabaya di Jalan Kutisari 54-55 Surabaya dibobol maling. Dokumen penting dan barang-barang kantor raib.

Ketua DPD Partai Berkarya Kota Surabaya Usman Hakim mengatakan kejadian pembobolan diketahui olehnya sekitar pukul 16.00 WIB. Saat itu Usman hendak mengambil sejumlah dokumen di dalam kantornya.

“Kejadiannya jam 4 sore. Pas kebetulan saya ingin mencari ijazah, rencana buat mencalonkan jadi wali kota independen makanya saya mencari-cari berkas,” kata Usman saat di Mapolsek Tenggilis, Kamis (18/7/2019).

Usman mengatakan ketika sampai di halaman kantornya, ia melihat kondisi kantornya masih dalam kondisi tertutup dan terlihat baik dari luar. Namun saat masuk, barang-barang seisi kantor raib.

“Jadi kaget kok tiba-tiba kosong melompong. Meja pimpinan kosong,” ujar Usman.

Melihat kejadian itu, Usman langsung melaporkan kejadian membobolan itu ke Mapolsek Tenggilis. Ia juga menyampaikan jika pintu harmonika di kantornya tidak terjadi kerusakan. Namun barang-barang di dalam kantor banyak yang hilang.

“Yang hilang meja pimpinan dua, kursi, ijazah, AC, komputer, kipas angin dan rekening-rekening bank,” jelas Usman.

Saat ditanya kerugian dari kejadian pembobolan kantor Partai Berkarya Kota Surabaya, Usman menyampaikan jika kerugian ditaksir puluhan juta.

“Kalau kita nilai baru, kurang lebih Rp 60 sampai 70 juta,” ujar Usman.

Usman mengungkapkan jika ada sekitar sepuluh orang yang diberi tanggung jawab untuk menjaga kantor tersebut. Namun kesepuluh orang itu tak merespon saat dihubungi. Bahkan nomor ponsel beberapa diantaranya tidak aktif.

“Karena menunggu terlalu lama, saya akhirnya membuka paksa pintu itu. Saat masuk semuanya sudah bersih tak bersisa,” tandas Usman.

Sementara itu, Kapolsek Tenggilis Kompol Totok Sumariyanto saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Pihaknya sudah melakukan pemeriksaan beberapa saksi yang disodorkan oleh pelapor.

“Benar, sudah kami lakukan olah TKP dan periksa saksi termasuk pelapor dan beberapa nama yang disodorkan,” kata Totok.

 

Sumber : Detik.com

LEAVE A REPLY