MU vs Milan, Setan Merah Punya Modal Bagus di Kandang

0
Manchester United's Spanish midfielder Juan Mata (3L) celebrates scoring the opening goal during the English Premier League football match between Manchester United and Chelsea at Old Trafford in Manchester, north west England, on April 28, 2019. (Photo by Paul ELLIS / AFP) / RESTRICTED TO EDITORIAL USE. No use with unauthorized audio, video, data, fixture lists, club/league logos or 'live' services. Online in-match use limited to 120 images. An additional 40 images may be used in extra time. No video emulation. Social media in-match use limited to 120 images. An additional 40 images may be used in extra time. No use in betting publications, games or single club/league/player publications. /

pelita.online-Dua klub elite Eropa, Manchester United (MU) akan bertarung di babak 16 besar Liga Eropa, di Stadion Old Trafford, Kamis (11/3/2021) malam waktu setempat. Secara kebetulan, kedua tim saat ini menempati posisi dua di klasemen masing-masing (Premier League dan Serie A).

Kedua tim juga menjalani persaingan untuk memuncaki klasemen dengan rival yang merupakan klub sekota mereka. MU menghadapi Manchester City, dan Milan dengan Inter.

Ini merupakab pertemuan pertama mereka dalam kurun waktu 11 tahun di kompetisi kasta kedua Eropa. Keberadaan kedua tim tersebut di Liga Europa menjadi pertanda kemampuan mereka telah menurun, atau para rival yang telah melampaui keduanya.

Sebelumnya, MU telah menghadapi Milan sebanyal 10 kali dalam Kompetisi Liga Champions.

Setan Merah menjadi satu-satunya klub musim ini, yang pernah juara Liga Europa ketika masih ditangani Jose Mourinho. Sedangkan Milan belum sekalipun melaju ke final. Bahkan ketika kompetisi ini masih bernama Piala UEFA, Milan hanya mampu mencapai babak semifinal saja pada 1972 dan 2002.

Setan Merah punya bekal bagus menjelang pertandingan ini. Mereka mampu menghentikan rekor 21 kali kemenangan Manchester City dalam laga tandangnya akhir pekan lalu.

Milan juga punya bekal kemenangan 2-0 atas Hellas Verona pekan lalu. Hanya saja dalam derby Milan, mereka dihantam Inter 0-3, sebuah kondisi yang berbeda dengan MU.

Modal lain tuan rumah adalah memenangi empat dari lima pertandingan dalam pertemuan dengan Milan di Stadion Old Trafford.

Namun kondisi MU boleh dibilang sedang kekurangan pemain. Marcus Rashford misalnya, berjalan pincang saat pertandingan melawan City karena masalah engkel. Rekannya Edinson Cavani mengalami cedera saat latihan akhir pekan lalu.

Pemain lainnya adalah Donny van de Beek yang belum dimainkan dalam lima pertandingan terakhir MU, kemudian ada Paul Pogba, Juan Mata dan Phil Jones yang masih absen.

Daftar absen Setan Merah berlanjut dengan perginya kiper utama David De Gea yang pulang ke Spanyol menyambut kelahiran anaknya. Dean Henderson akan menjadi pilihan di depan bawang. Ia mampu menjaga gawangnya tak kebobolan dalam pertandingan melawan Crystal Palace dan City di Liga Inggris.

Dalam materi pemain, Stefano Pioli masih menunggu laporan kesehatan pemain bintangnya Zlatan Ibrahimovic. Diketahui King Zlatan disegani di MU karena pernah dua musim bergabung.

“Ia sudah membaik. Kami masih harus melakukan eksaminasi untuk melihat bagaimana pemulihannya. Kami berharap ia bisa pulih untuk pertandingan Kamis,” ungkap Pioli.

Jika pada akhirnya, Pioli tak bisa menurunkan pemain Swedia berusia 39 tahun itu, ia masih memiliki sejumlah pemain muda bertalenta di lini serang.

Pemain lain Milan yang absen adalah Ismael Bennacer. Kemudian ada Hakan Calhanoglu, Ante Rebic, dan Theo Hernandez yang masih diragukan kebugarannya.

Rafael Leao akan menjadi pilihan di lini depan, jika Ibrahimovic tak bisa tampil. Kemudian masih ada penyerang berpengalaman Mario Mandzukic sebagai pengganti.
Baca Juga: Jelang MU Lawan Milan, Ini Kata Solskjaer

Perkiraan pemain MU: Henderson (GK) Wan-Bissaka, Lindelof, Maguire, Shaw, Fred, McTominay, Greenwood, Fernandes, James, Cavani.

Perkiraan pemain AC Milan: Donnarumma (GK) Calabria, Kjaer, Romagnoli, Dalot, Tonali, Kessie, Saelemaekers, Diaz, Castillejo, Leao.

Rekor Pertemuan
MU vs AC Milan (10 Kali Pertemuan)
MU Menang: 5 Kali
AC Milan Menang: 5 Kali

8 Mei 1958, MU vs AC Milan 2-1

14 Mei 1958, AC Milan vs MU 4-0

23 April 1969, AC Milan vs MU 2-0

15 Mei 1969, MU vs AC Milan 1-0

23 Februari 2005, MU vs AC Milan 0-1

8 Maret 2005, AC Milan vs MU 1-0

24 April 2007, MU vs AC Milan 3-2

2 Mei 2007, AC Milan vs MU 3-0

16 Februari 2010, AC Milan vs MU 2-3

10 Maret 2010, MU vs AC Milan 4-0

Sumber: BeritaSatu.com

LEAVE A REPLY