Niat dan Tata Cara Salat Gerhana Matahari pada 26 Desember

0

Pelita.online – Gerhana matahari cincin akan terjadi pada Kamis (26/12). Umat Islam disunahkan untuk melakukan salat gerhana saat peristiwa alam Gerhana Matahari Cincin (GMC) atau Gerhana Matahari Sebagian (GMS) pada Kamis, 26 Desember 2019. Berikut niat dan tata cara salat gerhana matahari.

Salat gerhana matahari dikenal juga dengan Salat Kusuf. Salat ini dapat dilakukan saat melihat gerhana matahari terjadi.

Gerhana matahari cincin diperkirakan akan berlangsung pada pukul 10.34 WIB hingga 14.00 WIB. Puncak gerhana terjadi pada pukul 12.17 WIB. LAPAN memprediksi matahari akan tertutup dengan persentase terbesar yakni 72 persen.

Waktu melakukan salat gerhana matahari dapat dimulai saat gerhana muncul dan berakhir ketika matahari sudah kembali normal.

Hukum melaksanakan salat gerhana matahari adalah sunah muakadah atau sunah yang sangat dianjurkan. Salat gerhana matahari juga dianjurkan dilakukan secara berjamaah. Salat ini berjumlah dua rakaat.
Yang berbeda daripada salat biasa adalah terdapat dua kali membaca surat Al Fatihah dan surat pendek serta dua kali rukuk dalam setiap rakaat.

Salat lalu diikuti dengan khotbah.

Berikut niat dan tata cara salat gerhana matahari pada 26 Desember.

1. Niat salat gerhana matahari bagi makmum
Niat dapat dilakukan di dalam hati maupun dilafalkan dalam bahasa Arab maupun Indonesia.

أُصَلِّي سُنَّةّ كسُوْفِ الشمس رَكْعَتَيْنِ مَأْمُوْماً لِلّه تعالى

Usholli sunnatan kusufis syamsi rak’ataini ma’muman lillahi ta’ala

Artinya:
Sengaja aku salat sunah gerhana matahari dua rakaat mengikuti imam karena Allah ta’ala.

2. Takbiratul Ihram
Mengangkat tangan sambil membaca Allahu Akbar.

3. Bersedekap dan membaca doa iftitah
4. Membaca surat Al Fatihah
5. Membaca surat pendek yang terdapat dalam Alquran
5. Rukuk pertama dan tasbih
Saat rukuk disunahkan membaca tasbih sepanjang 100 ayat surat Al Baqarah atau sekitar lima menit.

6. Berdiri tegak
7. Membaca Al Fatihah dan surat pendek
Dalam satu rakaat salat sunah gerhana matahari terdapat dua kali pembacaan Al Fatihah dan surat pendek

8. Rukuk kedua dan tasbih
Saat rukuk kedua disunahkan membaca tasbih sepanjang 80 ayat surat Al Baqarah atau sekitar tiga menit.
9. Iktidal
10. Sujud
11. Duduk di antara dua sujud
12. Sujud kedua
13. Rakaat kedua
Rakaat kedua dilakukan sama seperti rakaat pertama.
14. Tahiyat akhir
Setelah sujud kedua pada rakaat kedua, dilanjutkan dengan tahiyat akhir dan diakhiri dengan salam.
15. Salam
16. Khotbah
Salat lalu dilanjutkan dengan khotbah sebanyak dua kali, seperti salat jumat. Makmum dianjurkan mendengarkan khotbah hingga selesai.

“Setelah salat, imam lalu menyampaikan khutbah kepada para jamaah yang berisi anjuran untuk berzikir, berdoa, beristighfar, sedekah, dan hal baik lainnya,” kata Plt Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama Tarmizi.

Umat Islam yang berniat dan melaksana salat gerhana matahari dijanjikan pahala dan ampunan dari Allah SWT.

 

Sumber : cnnindonesia.com

LEAVE A REPLY