Perawatan Sinyal di Gambir, KRL Bogor-Jakarta Kota Sempat Antre

0
Ilustrasi Kereta Rel Listrik (KRL)

Pelita.Online, Jakarta – Perjalanan sejumlah KRL Bogor dan Bekasi arah Jakarta Kotasempat mengalami antrean pagi tadi. Antrean disebabkan adanya perawatan persinyalan di area Gambir.

“PT KCI memohon maaf atas adanya antrean perjalanan KRL lintas Bogor dan Bekasi tujuan Jakarta Kota. Hal tersebut terjadi karena sejak pukul 00.15 WIB sampai dengan 06.00 WIB tim prasarana Daop 1 sedang melakukan proses perawatan persinyalan di area Gambir,” kata Vice President Komunikasi PT Kereta Commuter Indonesia Eva Khairunnisa saat dikonfirmasi, Rabu (30/1/2019).

Eva mengatakan sempat ada pemotongan relasi perjalanan sejumlah KRLpagi tadi. Beberapa penumpang harus transit.

“Untuk memaksimalkan perjalanan KRL dan mengurai antrean, sekitar enam perjalanan KRL lintas Bogor-Jakarta Kota melakukan potong relasi dan perjalanan hanya dilakukan sampai dengan Stasiun Manggarai untuk selanjutnya kembali menuju Bogor. Sedangkan satu perjalanan KRL Bekasi-Jakarta Kota perjalanan hanya sampai Stasiun Jatinegara untuk selanjutnya kembali menuju Bekasi,” tutur Eva.

“Sementara pengguna pada rangkaian KRL yang mengalami potong relasi melakukan transit untuk menuju Jakarta Kota dengan menggunakan KRL selanjutnya,” imbuh dia.

Eva mengatakan saat ini perjalanan KRL sudah berangsur normal. “Normal, sekarang sudah normal ya mengurai antrean,” ucap Eva

Detik.com

LEAVE A REPLY