Pertemukan Airlangga-Bamsoet, Luhut Bantah Disuruh Jokowi

0

Pelita.online – Politikus senior Golkar, Luhut Binsar Pandjaitan, sore tadi mempertemukan dua caketum Golkar yaitu Airlangga Hartarto dan Bambang Soesatyo (Bamsoet) dan berujung pengunduran diri Bamsoet dari pencalonan Ketum Golkar. Apakah pertemuan itu atas arahan Jokowi?

“Nggak (arahan presiden). Arahan kami saja itu Golkar,” kata Luhut di Kantor Kemenko Kemaritiman, Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (3/12/2019).

Luhut juga menepis ada tekanan-tekanan dalam Munas Golkar. Dia bercerita sempat bertemu sesama politikus Golkar di Serpong kemarin malam hingga akhirnya sepakat untuk bertemu lagi sore ini sebelum Munas Golkar.

“Ah nenekmu yang bilang (ada tekanan). Siapa yang mau tekan-tekan, ini kan negara demokrasi. Kami ketemu kemarin malam di Bumi Serpong Damai. Kita ngomong-ngomong, terus tadi malam janjian dan sepakat ketemu lagi di sini,” ucapnya.

Lalu, mengapa para politikus Golkar ini kumpul di kantor Luhut?

“Kan aku pindah-pindah acaranya banyak. Gampangnya aja jangan dibikin repot,” ujar Luhut.

Sebelumnya diberitakan, Bamsoet mundur dari pencalonannya sebagai caketum Golkar. Keputusan itu diambil usai sore tadi bertemu dengan Luhut hingga Airlangga.

“Untuk jaga persatuan dan mendengarkan saran, pendapat, nasihat senior. Saya tidak bisa lawan senior saya,” kata Bamsoet saat ditanya alasannya mundur.

 

Sumber :Detik.com

LEAVE A REPLY