Piala Gubernur Jatim 2020: Persebaya Kalah Tipis dari Bhayangkara FC

0

Pelita.online – Persebaya Surabaya menelan kekalahan 0-1 dari Bhayangkara FC pada laga kedua Grup A Piala Gubernur Jatim 2020 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Rabu (12/2/2020) sore.

Pada laga yang disiarkan MNCTV itu, kedua tim memperagakan permainan terbuka sejak peluit kickoff dibunyikan. Bhayangkara membuka asa lebih dulu kala pertandingan bergulir 16 menit lewat tandukan Herman Dzumafo usai menerima assist Ruben Sanadi. Namun, sundulan sang striker jatuh di pelukan kiper Bajul Ijo Rivky Mokodompit.

Persebaya tak panic, tim besutan Aji Santoso itu tetap leluasa mendominasi permainan. Sayang solidnya lini pertahanan Bhayangkara membuat tim kebangaan Bonek Mania itu kesulitan mendapat ruang tembak. Skor imbang 0-0 bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua tepatnya menit 66, Persebaya punya kesempatan memecah kebuntuan lewat titik putih setelah Hambali Thalib dijatuhkan bek The Guardian Nurhidayat Haji Harris di kotak terlarang.

Sayangnya, Makan Konate yang ditunjuk sebagai algojo gagal menjalankan tugasnya dengan baik. Sepakan kaki kanannya ke pojok kanan atas melambung dari gawang Bhayangkara kawalan Awan Setho.

Kekecewaan Persebaya bertambah lantaran gawang mereka kebobolan empat menit kemudian. Dendi Sulistiawan mencatatkan namanya di papan skor melalui tembakan kaki kanan dari sudut sempit.

Tertinggal satu gol, Coach Aji mengubah strategi guna menambah variasi serangan. Pria kelahiran Malang itu memainkan Irfan Jaya untuk menggantikan peran Muhammad Hidayat menit 75. Sayang, strateginya tak mengubah keadaan. Persebaya gagal mencetak gol hingga bubaran.

SUSUNAN PEMAIN
BHAYANGKARA FC (4-3-3)

Awan Setho Raharjo; Achmad Jufriyanto, Nurhidayat, I Putu Gede, Ruben Sanadi; Nady Bi Bola, Lee Yoo-Joon, Renan Silva; Andik Vermansyah, Adam Alis, Herman Dzumafo
Pelatih: Paul Munster

PERSEBAYA SURABAYA (4-5-1)
Rivky Mokodompit; Koko Ari Araya, Arif Satria, Rachmat Irianto, Rizki Ridho; Muhammad Hidayat, Aryn Williams, Alwi Slamet, Makan Konate, Patrich Wanggai; David da Silva
Pelatih: Aji Santoso

 

Sumber : iNews.id

LEAVE A REPLY