Pilkada 2020, KPU Tegaskan Protokol Kesehatan Harus Dipatuhi

0

Pelita.online – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arief Budiman menegaskan penerapan protokol kesehatan dalam penyelenggaraan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak pada 9 Desember 2020 harus dipatuhi semua pihak.

Aturan ini sesuai arahan dari Presiden Joko Widodo dalam rapat terbatas (ratas) hari ini yang menyatakan proses pelaksanaan penyelenggaraan Pilkada di seluruh tahapan harus memperhatikan penerapan protokol kesehatan untuk pencegahan penyebaran Covid-19.

“Jadi ini syarat yang tidak boleh ditawar, ini mutlak harus dapat diterapkan, dipatuhi oleh seluruh pihak,” kata Arief Budiman seusai menghadiri Rapat Terbatas Lanjutan Pembahasan Persiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak di Istana Merdeka, Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (8/9/2020).

Penerapan protokol kesehatan tidak hanya harus dipatuhi oleh penyelenggara pemilu, lanjut Arief, tetapi juga oleh peserta pemilih dan pemilih.

“Ini pesan Bapak Presiden kepada seluruh stakeholder yang terlibat dalam proses penyelenggaraan pemilihan kepala daerah,” ujar Arief Budiman.

Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan keselamatan dan kesehatan masyarakat adalah yang paling utama dalam penyelenggaraan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 9 Desember 2020. Karena itu penerapan protokol kesehatan dalam penyelenggaraan pilkada tidak ada tawar menawar atau mutlak harus dilakukan.

“Dalam rangka persiapan pelaksanaan Pilkada serentak, saya ingin bahwa perlu saya tegaskan kembali, keselamatan masyarakat, kesehatan masyarakat adalah segala-galanya. Jadi protokol Kesehatan tidak ada tawar-menawar,” kata Jokowi saat memberikan pengantar pada Rapat Terbatas Lanjutan Pembahasan Persiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak di Istana Merdeka, Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (8/9/2020).

Diungkapkan Jokowi, keberhasilan Indonesia keluar dari berbagai risiko akibat pandemi Covid-19 ini adalah bila pemerintah berhasil menangani permasalahan kesehatan dan segala permasalahan yang diakibatkan pandemi virus corona ini.

Karena itu, lanjut Jokowi, kedisiplinan penerapan protokol kesehatan dalam penyelenggaraan Pilkada 2020 harus dilakukan dan ditegakkan serta tidak ada tawar-menawar.

 

Sumber:BeritaSatu.com

LEAVE A REPLY