Terduga Teroris di Sumut Sewa Rumah di Komplek

0

Pelita.online – Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri ikut menangkapkan seorang pria terduga terorisme, berinsial DL di rumah kontraknya di Jalan Pasar IV, Andansari, Kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan, Sumatera Utara, Jumat malam 19 Maret 2021.

Penangkapan DL, merupakan rangkai p?enangkapan 7 terduga terorisme di Sumut selasa dua hari ini dilakukan Densus 88 Antiteror, sejak Kamis 18 Maret 2021. Dengan perincian di Kota Tanjung Balai 2 orang.

Selain DL, di sejumlah tempat di Kota Medan, 4 orang diamankan dan seorang lelaki Suhartono alias Jarwok ikut diamankan petugas Densus 88 dan Polda Sumut ?di Perumahan Graha Deli Permai Blok A17 nomor 15, Desa Deli Tua, Kecamatan Namorambe, Kabupaten Deli Serdang.

Kepala Lingkungan XVIII, Kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan, Halimah menjelaskan dirinya ditelpon oleh seorang polisi dari Polres Pelabuhan. Bahwa akan dilakukan pengeledahan di lingkungan ia pimpin tersebut.
?
“Jadi subuh saya dihubungi sama pihak kepolisian, katanya ada mau melakukan penggeledahan. Saya awalnya tidak tahu ada apa,” sebut Halimah kepada wartawan di Medan, Jumat 19 Maret 2021.

Halimah menjelaskan, DL diamankan petugas kepolisian berpakaian preman yang berjumlah sekitar belasan orang. Setelah itu, dilakukan pengeledahan di rumah kontrak terduga teroris itu.

“Adalah belasan orang. Jumlah pastinya saya tidak begitu tahu persis. Karena saya hanya mendampingi petugas yang melakukan penggeledahan di rumah itu kurang lebih satu jam,” jelas Halimah.

Informasi yang berhasil dihimpun, DL sendiri menyewa di lingkungan XVIII, kurang lebih 10 tahun. DL sebelumnya tinggal di kawasan Bulu Cina.

 

Sumber : viva.co.id

LEAVE A REPLY