Turki Bantu 60% Anak Pengungsi Suriah di Bidang Pendidikan

0

TURKI, Pelita.Online – Pejabat Kementrian Pendidikan Turki Nezir Gul mengatakan, lebih dari 60% anak-anak Suriah di Turki kini mendapat pendidikan yang sama seperti anak-anak Turki.

“Kami telah mengirim 62% dari 975.000 anak-anak Suriah usia sekolah ke sekolah Turki,” kata Gul kepada Anadolu Agensi, Ahad (29/4/2018).

Menurut informasi, saat ini ada sekitar 3,5 juta warga Suriah di Turki yang telah melarikan diri dari kekerasan perang di negara mereka.

“Kami telah mengambil berbagai langkah agar anak-anak Suriah mendapatkan hak pendidikan mereka,” ujar Gul.

Gul juga mengatakan langkahnya ini diambil berdasarkan intruksi Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan.

“Kami memiliki 318 pusat pendidikan sementara sekarang. Tujuan kami adalah untuk mengurangi jumlah pusat pendidikan di pengungsian dan membuat anak-anak Suriah melanjutkan pendidikan mereka di sekolah-sekolah Turki,” tutupnya.

Islampos.com

LEAVE A REPLY