Mantan Petinggi KPK Berharap Cicak Versus Buaya Tidak Terulang

0

Jakarta, Pelita.Online – Kisruh antara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Polri saat ini menjadi perhatian publik.

Mantan Wakil Ketua KPK M. Jasin mengatakan konflik antara KPK dan Polri bisa berpotensi seperti kasus Cicak versus Buaya terdahulu. Namun ia berharap konflik itu tidak bertambah besar.

“Ada kecenderuangan seperti Cicak Buaya. Tapi mudah-mudahan tidak terjadi. Pengalaman Cicak Buaya itu sangat menyita tenaga dan pikiran kita semua,” kata Jasin, Kamis, 7 September 2017.

Salah satu penyebabnya gesekan kedua institusi tersebut adalah munculnya laporan Direktur Penyidik KPK Brigjen Aris Budiman terhadap Novel Baswedan.

Tak hanya itu, Novel juga dipolisikan dengan tuduhan pencemaran nama baik oleh Wakil Direktur Tindak Pidana Korupsi Polri Kombes Erwanto Kurniadi.

Jasin berharap hal tersebut tidak berlarut. Seharusnya, lanjut Jasin, penegak hukum bisa saling mendukung dan melengkapi.

“Polemik itu biasa di KPK. Kalau semua dicari celahnya pasti ada saja salahnya. Enggak perlu diteruskan,” harap Jasin.

Sementara itu, Mantan Kabareskim Polri Komjen Purn Susno Duadji mengatakan, konflik tersebut akan surut bila masing-masing pihak saling introspeksi. Menurutnya, kasus Cicak versus Buaya sudah cukup dijadikan pengalaman.

“Kalau sama-sama menyadari statemen dan tidak mencampuri penegak hukum, Insya Allah selesai sendiri,” ungkap Susno.

Metrotvnews.com

LEAVE A REPLY