Soal Vonis Ahok, Gus Sholah: Semua Pihak Harus Menahan Diri

0
Gus Sholah./ Sumber foto : Warta Kesehatan

JAKARTA, Pelita.Online – KH Salahudin Wahid (Gus Sholah) mengajak semua pihak untuk menahan diri pasca vonis 2 tahun kepada Basuki Tjahja Purnama (Ahok). Gus Sholah meminta masyarakat menunggu proses hukum yang masih berjalan.

“Ini harus semua menahan diri tidak ada lagi aksi massa dari manapun juga. Meredam suasana apalagi menjelang puasa,” kata Gus Sholah.

Hal ini dikatakannya usai menghadiri syukuran ulang tahun Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) ke-75 di kediaman Wapres, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (15/5/2017).

Dirinya mengajak semua pihak untuk duduk bersama dan berdiskusi untuk menata Indonesia ke arah yang lebih baik.

Soal vonis kepada Ahok, Gus Sholah menyerahkan sepenuhnya pada sistem peradilan.

“Serahkan kita semua ke pengadilan. Dan sekarang ada di pengadilan tinggi dan ke MA. Jadi tunggu saja,” ujarnya.

Detiknews

LEAVE A REPLY