Gunung Anak Krakatau Erupsi, Intip Keindahan Destinasi di Sekitarnya

0

Pelita.online

Gunung Anak Krakatau erupsi pada Jumat (10/4/2020) pukul 22.35 WIB. Informasi yang disiarkan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) ketinggian letusan kolom abu mencapai 500 meter di atas puncak permukaan laut.

Gunung ini juga kerap disebut sebagai Pulau Anak Krakatau. Pulau vulkanik kecil, yang berada di antara Pulau Sertung di sisi barat dan Pulau Rakata Kecil atau Pulau Panjang di sisi timur.

Gunung Anak Krakatau selalu tampil memukau. Entah saat diam atau mengeluarkan semburan abu vulkanik. Pemandangan ini kerap diabadikan oleh fotografer dan menjadi pemandangan memukau bagi banyak wisatawan.

Bahkan, beberapa pulau di sekitar Gunung Anak Krakatau dijadikan spot terbaik untuk menikmati keindahan Gunung Anak Krakatau.

Lantas, di mana saja destinasi terpopuler yang ada di sekitar Gunung Anak Krakatau? Berikut ulasannya dirangkum pada Sabtu (11/4/2020).

Pulau Sebuku Besar

Berada di pulau ini, wisatawan dapat menikmati biota laut. Banyak wisatawan yang ke sini hanya untuk snorkeling. Pulau ini berada di kawasan Lampung Selatan.

Tidak perlu berenang terlalu dalam karena dari permukaan, Anda sudah bisa melihat karang-karang dan berbagai ikan laut di sini.

Pulau Sebuku Kecil

Sesuai namanya, ukuran pulau ini memang kecil. Jika berada di salah satu ujung pulau, Anda akan melihat ujung pulau lainnya. Di pulau ini, Anda bisa bersantai di pantai dengan pasir putih. Airnya bersih dan jernih. Sama dengan Sebuku Besar, pulau ini juga memiliki pemandangan bawah laut yang eksotis.

Pulau Sebesi

Sebesi merupakan pulau yang memiliki banyak penduduk. Pulau ini memiliki jarak terdekat dengan Gunung Anak Krakatau. Wisatawan bisa menginap di Pulau Sebesi karena terdapat berbagai pilihan homestay di pulau ini. Berada di Pulau Sebesi tidak akan membosankan. Banyak aktivitas seru yang bisa Anda lakukan. Selain pantai yang indah, pulau ini juga memiliki bukit dengan ketinggian 844 mdpl. Anda bisa trekking di bukit sambil menikmati keindahan alam khas pegunungan. Uniknya di sini juga terdapat air terjun.

 

Sumber : iNews.id

LEAVE A REPLY