Razer Hadirkan Universal Gaming Controller untuk Ponsel Android

0

Pelita.online – Razer terus mengeluarkan aksesori gaming. Kali ini, Razer menghandirkan aksesori baru yang ditargetkan untuk pengguna Android bernama Razer Kishi.

Razer Kishi adalah universal gaming controller untuk perangkat menjalankan Android. Aksesori awalnya terungkap di Consumer Electronics Show (CES) 2020 yang digelar pada Januari.

Controller menawarkan presisi yang luar biasa dan diperluas berkat clickable analog thumbsticks, serta berbagai tombol face dan multi-function. Ada lagi fitur Kishi dan 8-way- D-Pad yang memungkinkan pemain melakukan aksi sekali klik.

Dari segi desain, Razer Kishi sangat mirip dengan Nintendo Switch, terutama saat Anda menambahkan smartphone di tengah. Controller juga dilengkapi dua analog triggers dan tombol bumper, sebagaimana dikutip dari Phone Arena, Rabu (11/6/2020).

Razer Kishi mendukung banyak smartphone Android dan menawarkan pengalaman gameplay yang bebas lag berkat kompatibilitas koneksi USB-C langsung. Nah, berikut ini smartphone yang mendukung.

Ada Samsung Galaxy S8/S8+, Galaxy S9/S9+, Galaxy S10/S10+, Galaxy S20/S20+, Galaxy Note 8, Galaxy Note 9, Galaxy Note 10/Note 10+, Google Pixel 2/2 XL, Pixel 3/3XL, Pixel 4/4XL, Razer Phone 1 dan 2.

 

Sumber : iNews.id

LEAVE A REPLY